Beras Hitam Organik

Setelah pada halaman sebelumnya kita membahas beras coklat organik dan beras merah organik kali ini saya akan menulis tentang beras hitam organik.

Beras hitam namanya, ya memang tampak hitam warnanya. Warna hitam pada beras hitam disebabkan kulit ari dan endosperm-nya memproduksi antosianin dengan intensitas sangat tinggi sehingga menghasilkan warna ungu pekat mendekati hitam. Semakin pekat warnanya maka semakin banyak kandungan pigmenanti oksidannya. Kenapa tidak dinamai Beras Ungu Pekat ? mungkin lebih mudah diingat hitam kali ya dari pada ungu pekat.

Menurut hasil salah satu penelitian di China bahwa Beras Hitam memiliki kadar vitamin, mineral dan asam amino paling tinggi diantara semua jenis beras. Beras Hitam memiliki serat yang tinggi karena tidak mengalami proses penggilingan yang berulang ulang seperti beras putih. Beras hitam juga mempunyai aroma yang khas dan berwarna ungu setelah ditanak

Penelitian Journal Of Nation th 2008 menyebutkan bahwa extrak beras hitam dapat membantu mencegah Arteroklerosis ( Penymbatan Pembuluh darah yang menyebabkan Serangan Jantung ) dan beras hitam juga dapat menurunkan kadar Trigliserida ( lemak darah ) karena kandungan Atosianin-nya juga berperan sebagai Antiradang.

Comments

Popular posts from this blog

Khasiat bawang merah dan bawang putih

Obat alami batuk darah

Obat alami asam urat